Water Heater Listrik vs Gas, Mana yang Lebih Baik?
Di musim hujan atau di saat malam hari tentu mandi air hangat akan menjadi terasa lebih nyaman. Mandi dengan air hangat dapat membuat Anda menjadi lebih rileks dan dapat melepaskan penat yang menumpuk. Bahkan di hari biasa pun, mandi dengan air hangat dapat membantu Anda melepas lelah dan merasa lebih segar.
Merebus air panas untuk mandi tentu akan terasa lebih merepotkan.
Menggunakan teknologi terkini yaitu water heater tentu dapat menjadi solusi dan pilihan terbaik untuk keperluan Anda.
Ada berbagai jenis water heater mulai dari water heater listrik, water heater gas, dan juga solar water heater. Untuk penggunaan di rumah, umumnya banyak yang memilih untuk menggunakan water heater listrik dan water heater gas. Untuk solar water heater umumnya digunakan pada kos-kosan, apartemen, dan lain sebagainya.
Mungkin Anda bingung ingin membeli water heater gas ataupun water heater listrik. Manakah yang lebih hemat dan lebih baik, apakah water heater?
Sebelum Anda membeli water heater listrik ataupun gas, sebaiknya perhatikan perbandingan berikut agar Anda bisa menentukan water heater mana yang cocok dengan kebutuhan Anda.
Table of Contents
Water Heater Listrik
Water heater listrik adalah pemanas air yang menggunakan energi listrik untuk memanaskan airnya. Listrik ini diambil dari sumber energi listrik rumah yang tersambung ke water heater.
Terdapat dua jenis water heater listrik, yaitu water heater yang menggunakan tangki air dan tanpa menggunakan tangki air.
Water heater yang tidak menggunakan tangki umumnya memiliki temperatur air yang tidak konsisten. Hal ini membuat air akan lebih cepat dingin dibandingkan dengan water heater listrik yang memiliki tangki air.
Water heater listrik yang dilengkapi tangki air memiliki temperatur yang lebih stabil sehingga dapat lebih baik dalam menyimpan air agar tetap hangat.
Kelebihan Tipe Listrik
Tentunya setiap produk atau peralatan elektronik memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Terdapat beberapa kelebihan water heater listrik, yaitu
- Penggunaannya lebih praktis dibandingkan dengan jenis water heater yang lain.
- Tidak bergantung pada cuaca panas atau pun cuaca mendung.
- Tidak repot mengganti gas karena sumber energi dari water heater jenis ini adalah listrik.
- Panas air yang dihasilkan lebih stabil tanpa gangguan.
Namun jika Anda ingin memilih menggunakan water heater listrik, Anda juga perlu mempertimbangkan kekurangan yang terdapat pada water heater jenis ini.
Kekurangan Tipe Listrik
Kekurangan water heater listrik adalah biasanya water heater ini akan boros listrik karena ia perlu menjaga suhu cadangan air panas tetap panas.
Selain itu, ketersediaan air panas pun terbatas, tergantung dari ukuran tangki air yang Anda gunakan.
Water Heater Gas
Water heater gas adalah jenis pemanas air yang menggunakan energi gas untuk menghasilkan energi panas yang dapat memanaskan air.
Cara kerja water heater gas adalah dengan menuangkan air yang akan dipanaskan ke dalam tabung khusus. Pada bagian tabung tersebut memiliki beberapa komponen semacam kawat tipis yang berfungsi untuk menghantarkan panas.
Alat pemanas pada water heater gas tersebut berada di bagian bawah tabung penampungan air. Anda bisa menggunakan gas elpiji 3kg untuk menggunakan water heater gas.
Umumnya jika Anda menggunakan gas elpiji 3kg, Anda dapat memanaskan air kurang lebih 1000 hingga 1500 liter.
Kelebihan Tipe Gas
Water heater gas memiliki beberapa kelebihan, yakni kemudahan untuk memanaskan air, lebih cepat memanaskan air dibandingkan merebus air, dan juga harga water heater gas yang relatif terjangkau.
Jika listrik sedang padam, Anda tetap dapat mandi dengan air hangat karena sumber energi water heater jenis ini tidak bergantung pada energi listrik.
Kekurangan Tipe Gas
Akan tetapi, ada pula kekurangan water heater gas yang perlu Anda ketahui.
Saat gas habis, tentu akan lebih repot untuk mengisi ulang gas tersebut. Anda diharuskan mengganti tabung gas secara manual. Dibandingkan dengan water heater listrik, tentu water heater gas tidak terlalu praktis karena perlu mengganti gas.
Dengan penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa water heater listrik dan gas memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan anda. Anda bisa tanya-tanya dengan sales consultant melalui live chat WA kami. Ayo chat sekarang!