Tips & Trick

Mengenal Tanaman Holtikultura Dan Cara Mengimplementasikannya

Tanaman holtikultura – trend menanam tanaman seolah tidak pernah habis, terlebih bagi anda yang membaca artikel ini, bisa dipastikan anda seorang yang tertarik akan dunia “menanam” bukan?

Bagaimana mengolah tanaman yang sudah disusun sedemikian rupa di bagian belakang rumah memang lah mengasyikan. Bahkan, sedikit sentuhan dapat membuat area yang “menganggur” berubah lebih enak untuk dipandang, juga bermanfaat mengasah kreatifitas pada si penghuni rumah.

Tanaman holtikultura memang popular di kalangan masyarakat, khususnya di daerah pedesaan. Bukan tanpa sebab, jenis tanaman ini memiliki keistimewaan dibanding beberapa jenis lain yang mungkin sering kali di temui. Apa yang membedakan dengan jenis lain? simak penjelasannya dibawah ini

Apa itu Tanaman Holtikultur?

tanaman holtikultura terbaik
via quentinjowo.centerblog.net

Sebelum mulai menanam tipe ini, tentu saja anda harus tahu terlebih dahulu beberapa aspek dari tanaman holtikultura bukan? Nah, bagi anda yang belum tahu, begini maksudnya. Seperti dilansir dari britanica, holtikultura sendiri ialah cabang pertanian yang “berurusan” dengan tanaman kebun seperti sayuran, buah-buahan hingga tanaman hias. Jadi, bisa dibilang, tanaman holtikultura tidak jauh dari tipe tipe tanaman yang sudah disebutkan diatas.

Holtikultura diambil dari Bahasa latin “hortus” yang berarti taman dan “cultura/colere” yang berarti budidaya. Jadi, sudah jelas bahwa tipe tanaman ini memang diperuntukan untuk tanaman kebun ya homeowners. Secara umum, hal ini dapat mencakup semua lingkup manajemen kebun.

Baca Juga  Tips Memilih Harga Kitchen Set Minimalis

Aspek Yang Perlu di Perhatikan

Pada dasarnya, holtukura sangat saling berkaitan dengan beberapa aspek, baik dari seni, teknologi (terutama bidang pertanian), sains bahkan sampai ke aspek bisnis.

Beberapa aspek berikut dapat menjadi acuan jika anda ingin memulai menanam tanaman holtikultur :

Struktur

Struktur memegang peranan penting dalam pengembangan tanaman. Hal ini mengatur suhu pada tanaman terjaga dengan baik, apalagi bicara pada bidang tanaman, anda tidak akan jauh – jauh menemui permasalahan pada perubahan musim maupun iklim. Kondisi ini sangat mempengaruhi bagaimana tanaman tumbuh secara sehat dan cepat.

Mengontrol temperatur

tanaman holtikultura
via wicklownews.net

Menyambung dari topik sebelumnya, suhu atau temperature memegang kunci kehidupan dari tanaman. Kalau tanaman holtikultura mudah rusak , itu dapat disebabkan dari pengaturan suhu yang salah sehingga menghambat ruang “pernapasan” serta aktivitas mikroba. Sebab itu, perlunya ruang khusus yang tersegel supaya suhu terkontrol dengan baik, bahkan buah holtikultura dapat bertahan dalam waktu lama ketika berada dalam suhu yang terkontrol.

Pencahayaan

Efek dari cahaya punya dukungan yang luar biasa untuk tumbuh kembangnya tanaman. Cahaya yang cukup membuat tanaman dapat membuat proses fotosintesis lebih lancar maupun beberapa proses umum pada tanaman.

Untuk itu, banyak praktik tanaman holtikultura karena meningkatkan proses fotosintesis pada pengaplikasiannya. Kontribusi cahaya menjadi aspek penting, menjadi kesimpulan penting bagi anda yang baru ingin memulainya.

Baca Juga  Tips dan Cara Menggunakan Mortar Acian Agar Maksimal

Manajemen Pengairan

Aspek dari segi pengaturan atau manajemen air dalam tanaman holtikultura bergantung pada medan masing – masing dari tempat anda. Bisa jadi, dalam lingkup yang kecil bisa bergantung pada penyiraman skala kecil, sebaliknya jika itu luas, anda mungkin perlu melakukan pekerjaan irigasi maupun sisi drainase.

Pengendalian Hama

tanaman holtikultura 2
via ofdesign.net

Aspek selanjutnya yang tidak boleh anda luput dari perhatian, ialah dari pengendalian hama yang anda lakukan. Hama sendiri termasuk dalam jenis virus, bakteri, jamur, tanaman parasite, serangga, nematoda bahkan hingga hewan pengerat.

Praktik tradisonal yang dapat mengurangi hama yakni melakukan pembersihan atau menghilangkan seluruh tanaman – tanaman yang sudah terinfeksi, memotong bagian tanaman terinfeksi, mengangkat puing – puing tanaman yang berpotensi jadi sarang hama dan sebagainya.

Cara lain, anda dapat pula melakukan pengendalian hama lain dengan cara seperti sebelumya, yakni membungkus bagian tanaman yang penting memakai plastik ataupun tas khusus. Ini dapat melindung (paling tidak mengurangi) potensi serangan hama secara masif

Pengelolaan Tanah

Bicara tanaman holtikultura, pertimbangan pengeloaan tanah menjadi aspek yang juga penting. Rotasi tanaman direncanakan untuk memastikan bahwa tanah tidak habis bahan kimia penting dengan penggunaan berulang dari satu jenis tanaman dalam plot yang sama. Untuk menjaganya tanah tetap sehat, penggunaan pupuk dapat diterapkan secara rutin, sering pula diterapkan dalam bentuk daun maupun semprotan bahan kimia.

Baca Juga  Mengenal Ukuran Kasur No 1 & Kelebihannya, Cocok Untuk 2 Orang!

Itu tadi penjelasan tentang tanaman holtikultura serta bagaimana dan apa saja aspek yang perlu diperhatikan. Hal ini dapat digunakan sebagai acuan, terlebih bagi anda yang ingin memulai, semoga bermanfaat ya! Cek juga kebutuhan bahan bangunan lainnya  DISINIkonsultasikan gratis dengan klik link dibawah. qhomemart. PASTI LENGKAP.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini