Tips & Trick

3 Langkah Mudah Cara Memasang Keramik

Keramik sering ditemui dalam sebuah rumah maupun bangunan publik lainnya. 

Cara memasang keramik perlu anda ketahui ketika ingin mengaplikasikan keramik pada bangunan anda.

dengan mengetahui hal ini tentunya anda tak perlu lagi menyewa tukang, anda dapat melakukannya sendiri.

Keramik biasanya berbentuk persegi dengan ukuran yang berbeda – beda. ukuran keramik memiliki besar yang beragam dari 20×20, 40×40, 60×60, sampai yang berbentuk persegi panjang seperti ukuran 30×60.

Umumnya yang sering ditemui yakni adalah bentuk persegi, namun tak jarang juga pemilik rumah maupun bangunan lain bereksperimen dengan memilih keramik persegi panjang.

Begini Cara Memasang Keramik

Meskipun anda sering menemui keramik pada lantai, namun tahukah bagaimana keramik dapat terpasang dengan rapi?

Apakah anda bisa melakukannya sendiri?

Bagi anda yang belum bisa atau awam, tidak usah khawatir.

Berikut adalah cara mudah untuk pasang keramik yang bisa anda lakukan sendiri.

Langkah 1: Persiapkan Keramik

cara memasang keramik 3 langkah mudah 3
apa yang perlu dipersiapkan?

Hal pertama yang perlu anda persiapkan tentu menyiapkan keramik. Jenis keramik dapat anda pilih dengan memperhatikan ukuran, warna, motif, maupun bahan keramik.

Dengan banyaknya jenis keramik yang ada, anda dapat memilih sesuai dengan selera yang anda hendaki. berikut beberapa jenis keramik yang umumnya ada di pasaran.

Baca Juga  Kelebihan dan Kekurangan Keramik Kebutuhan Rumah Tangga

Jenis – jenis keramik

  • keramik teraso
  • keramik marmer
  • keramik granit alam
  • keramik kuadrat
  • keramik mozaik
  • keramik pavers
  • keramik porselen
  • keramik semen

Rencanakan dulu pemilihan cara memasang keramik dengan memperhatikan bagaimana tampilan visual dari ruangan anda.

tentu memilih keramik yang tepat dapat memaksimalkan suasana yang dihadirkan pada ruangan anda.

kreasikan jiwa kreatifitas anda untuk mendapatkan suasana ruangan yang anda inginkan.

Langkah 2: Ketahui Ukuran Ruangan

cara memasang keramik 3 langkah mudah 2 1
ukuran menghasilkan keakuratan

Langkah cara memasang keramik selanjutnya adalah mengetahui ukuran.

dalam sebuah bangunan, tentunya besaran ukuran ruangan yang dimiliki sangat berbeda.

Tengok saja ukuran ruangan tengah dengan ukuran ruangan kamar tidur maupun kamar mandi, tentu besaran ukuran ruangan tersebut berbeda – beda bukan.  

Selain itu, dengan mengetahui terlebih dahulu berapa ukuran yang akan diaplikasikan keramik, anda dapat memperkirakan jumlah keramik yang akan anda pakai.

Menggunakan keramik berarti anda harus membeli berapa banyak jumlah yang dibutuhkan.

Dengan mengetahui terlebih dahulu, tentu anda dapat menyesuaikan jumlah yang akan anda beli.

hal ini bisa menghemat budget yang anda keluarkan. Anda bisa membeli dengan jumlah yang pas.

Walaupun mungkin kelebihan namun tidaklah banyak jumlah keramiknya, sehingga efisiensi budget dapat anda capai.

Langkah 3: Pasang Keramik

cara memasang keramik 3 langkah mudah 5
proses pemasangan keramik

Ini adalah bagian yang harus anda perhatikan dengan benar, proses ini dilakukan setelah keramik sudah dipilih dan ukuran ruangan diketahui.

Baca Juga  Keramik Terbaru 2024 - Info Harga Termurah, Varian Tipe, Motif & Merk Terbaik

Setelah beberapa proses tadi, saatnya untuk anda mengaplikasikan pemasangan keramik.

Tentukan pola keramik

Sebelum pemasangan, tentukan bentuk pola keramik yang ingin diaplikasikan.

caranya dengan membuat garis-garis pada ruangan, ini berfungsi agar ketika keramik mulai dipasang, susunannya tidak beraturan namun berjejer rapi dan memiliki susunan yang lurus.

Pastikan permukaan tanah rata

Selanjutnya, pastikan permukaan tanah sudah datar dan tidak ada jendulan-jendulan yang tersisa.

Jika belum, anda dapat menggunakan alat perata lantai. Atau jika tidak ada, anda dapat menggunakan sebilah kayu yang memiliki sisi lurus.

Kemudian, usapkan sisi lurus kayu tersebut pada tanah supaya menghasilkan permukaan yang datar.

Usapkan semen

Sekarang, keramik siap untuk dipasang. Selanjutnya usapkan semen terlebih dahulu pada permukaan yang sudah diratakan sebelumnya.

Lalu kemudian pasang keramik yang sudah dipersiapkan tadi dengan mengikuti garis pola garis yang sudah dibentuk tadi.

Pola garis ini bertujuan agar keramik yang terpasang berjejer rapi.

Pemberian paku

Saat pemasangan keramik pertama, kasih paku pada tepian keramik namun bukan dalam keramik.

Dengan semen yang masih lunak, posisi keramik masih memungkinkan untuk bergeser tanpa anda sadari karena menyentuh sisi keramik.

Untuk itu, paku berfungsi sebagai penjaga sementara saja agar posisi keramik tidak tergeser. Terdapat pula beberapa jenis paku yang bisa dipakai , namun pemakaian paku biasa saja rasanya sudah cukup.

Baca Juga  Pilih kompor freestanding atau kompor tanam? Lihat kelebihan dan kekurangannya di sini

Teruskan pemasangan keramik hingga selesai

Bukan tanpa sebab, cara memasang keramik yang tergeser sedikit saja dapat membuat susunan keramik menjadi tidak berjejer dengan rapi.

Tentu hal ini akan mengurangi kerapian dalam ruangan bukan. Nah, setelah itu dapat anda teruskan cara memasang keramik hingga sampai menutupi sudut – sudut ruangan.

Berikut tadi Cara Memasang Keramik yang bisa anda lakukan dirumah.

Bagi anda yang ingin mulai memasang atau mengaplikasan keramik, tentu penting untuk mengetahui tata cara memasang keramik untuk dapat dilakukan sendiri maupun memakai tukang.

Bagi Anda yang membeli keramik dengan pilihan berbagai motif, jangan khawatir.

Anda dapat membeli di Qhomemart dengan berbagai macam pilihan jenis keramik tersedia berbagai macam pilihan.

memiliki keramik dengan harga terjangkau dan kualitas yang terjamin hanya tersedia di Qhomemart, pusat belanja kebutuhan bahan bangunan terlengkap.

Berbelanja dengan mudah juga bisa anda lakukan melalui website kami www.qhomemart.com atau whatsapp kami.

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini